4 Manfaat Tipografi Berukuran Besar
Ternyata, dengan memasang tipografi yang besar nan ekspresif (sekaligus tepat guna) bisa membuat sebuah desain makin keren.
Menyeimbangkan elemen visual dalam desain memang pekerjaan yang tak mudah. Tak jarang, kesalahan klise tapi cukup mengganggu sering kita temui di mana pun, entah itu pada desain brosur, website, dan sebagainya.
Salah satu elemen yang sering disalahgunakan ialah tipografi berukuran besar. Saat ada sebuah desain dengan frase atau kalimat yang mengakomodasi style tipografi yang ukuran hurufnya lebih besar dari huruf untuk skripsi, keganjilan dengan mudah bisa dideteksi. Tapi kalau sudah tahu begini, jangan berhenti memakai tipografi ukuran besar, ya, karena dampak positifnya banyak sekali.
Inilah empat alasan harus memakai tipografi berukuran besar:
1. Untuk Mencuri Perhatian Secepat Mungkin
Sangat mudah untuk menjadi pusat perhatian apabila Anda adalah sebuah tipografi: jadilah besar dan tebal, apalagi jika Anda paling menonjol di antara tipografi lain di sekitar Anda.
Tipografi berukuran besar seakan-akan suka berteriak, "fokuslah padaku!". Meskipun digunakan tanpa warna mencolok sekalipun, tipografi yang ekspresif masih cukup kuat untuk menarik perhatian. Itulah mengapa tulisan yang proporsinya berlebihan sangat penting ada dalam desain Anda untuk memberikan fokus dan sorot khusus pada pembaca Anda.
2. Untuk Menyalurkan Emosi
Tak sekedar merampas atensi, tipografi yang tebal dan besar bisa mengoneksikan pembaca dengan emosi Anda dengan mudah. Bahkan, ada yang bilang juga bahwa tipografi ekspresif adalah alat terampuh untuk 'mengontrol' pembaca lewat emosinya.
Sekali saja Anda sukses menyalurkan emosi lewat tipografi, penikmat desain Anda akan cepat suka. Begitu juga sebaliknya, sekali saja gagal memainkan tipografi, bisa saja mereka 'jijik' melihat desain Anda untuk kedua kalinya.
Maka dari itu, apabila Anda bisa 'mengikat' orang lain dengan desain Anda, rasanya akan lebih mudah untuk 'mengontrol' mereka untuk kepentingan Anda.
3. Melancarkan Strategi Branding
Alasan lain mengapa banyak desainer yang menyukai tipografi ukuran besar ialah agar bisa menyampaikan pesan atau misi yang diusung secara utuh, tanpa ada yang tertinggal.
Tentu hal ini sangat membantu untuk kepentingan branding, apalagi jika yang melakukannya adalah merek baru yang berusaha agar bisa diterima di masyarakat. Pendekatan semacam ini akan memudahkan sebuah merek menyajikan karakter yang lebih unik.
Maka, benar adanya apabila tipografi berukuran besar dibilang bisa membantu menstabilkan sebuah merek di pasar.
4. Mempertahankan Hierarki Informasi
Dengan menggunakan tipografi gigantik, desain akan lebih memiliki hierarki visual yang lebih kuat, misalnya desain laman dari sebuah website . Hal ini akan berdampak pada lebih mudahnya sebuah laman dibaca dengan cepat dan diambil informasi terpentingnya. Kalau tidak ada variasi visual dalam sebuah laman, pengunjung situs Anda akan kesulitan menemukan informasi paling menarik yang berusaha Anda sampaikan. Alhasil, mereka kemungkinan besar akan memilih untuk menutup laman Anda.
Keempat manfaat dari memakai tipografi berukuran besar di atas terlihat sangat sepele, namun seringkali Anda acuhkan begitu saja. Jadi, usahakan untuk tidak menyia-nyiakan keuntungan ini.
Image credit: ginkelsey.blogspot.com
0 comments:
Post a Comment