a

Monday, June 9, 2014

Tips Memberi Nama Bisnis Anda



cara tips memberikan nama bisnis perusahaan


First impression bisa memberikan dampak yang besar terhadap perkembangan bisnis Anda di masa depan, dan cara itu bisa dengan mudah didapatkan apabila bisnis Anda memiliki nama yang tepat.

Proses pemberian nama untuk sebuah bisnis harus benar-benar dieksekusi sebaik mungkin. Kalau nama bisnis Anda tepat, maka nama tersebut bisa 'berbicara' pada publik mewakili bisnis Anda dengan sendirinya, sebaliknya, kalau dari nama saja sudah menunjukkan kegagalan, jangan harap publik mau menghargai bisnis Anda. Idealnya, nama dari bisnis Anda harus mencerminkan kematangan dan keunikan Anda dalam menghasilkan produk atau jasa.

Jika Anda sedang membutuhkan ilham untuk memberikan nama pada usaha baru Anda, tidak ada salahnya menyimak beberapa poin di bawah ini:


1. Mudah Diingat

Pasti Anda tidak bisa melupakan Google dan Apple, bukan?

Indikasi suksesnya sebuah merek adalah ketika namanya memorable. Oleh karena itu, sebisa mungkin, upayakan kata pertama yang menjadi titel bisnis Anda sulit dilunturkan dari pikiran. Formula untuk menciptakan nama yang mudah diingat sejatinya cukup sederhana: singkat, mudah diucapkan, mudah dieja, dan mudah dipahami.

Demi membuat hidup pelanggan Anda lebih mudah, gunakan nama yang sekiranya tidak berdampak pada ngilu lidah ketika diucapkan dan tidak perlu dicatat untuk mengingatnya.


2. 'Nama Adalah Doa'

Untuk Anda yang menganut pepatah di atas, nama dari bisnis Anda hendaknya mengandung definisi dari tujuan Anda berbisnis dan misi tersembunyi yang Anda usung. Anda juga harus bisa menempelkan kesan profesional, terbaik (baik dalam kualitas maupun pelayanan), serta pribadi yang menarik pada pikiran pelanggan Anda lewat nama.

Eits, jangan lupakan siapa pelanggan potensial Anda. Memahami siapa pelanggan Anda ternyata bisa menjadi inspirasi pemberian nama yang tepat pada bisnis Anda, misalnya ketika target pelanggan Anda adalah wanita karir, hadirlah di antara mereka dengan nama yang identik dengan kesibukan, kebutuhan, paham feminisme, atau gabungan dari ketiganya.


3. Gali Inspirasi

Ketika banyak bisnis yang memakai kata yang terdefinisi dalam kamus, bisa jadi menemukan kata Anda sendiri yang unik tetapi tetap berlandaskan pada poin pertama adalah solusi terbaik. Beberapa perusahaan tetap percaya diri dengan memakai nama yang berasal dari kata yang mereka racik sendiri, sebut saja Compaq dan Acura. Meskipun cara ini tidak selalu berhasil pada setiap kesempatan, namun menerapkan cara ini dapat membuat bisnis Anda terkesan lebih fresh.

Usahakan juga nama yang Anda usung tidak terlalu menjelaskan bisnis yang Anda tekuni. Misalnya, bagi yang ingin membuka studio desain, lupakan embel-embel 'studio' atau 'design' pada nama bisnis Anda. Hal ini sudah terlalu banyak dilakukan oleh hampir semua orang dan sangat membosankan bagi pendengarnya.


4. Siap Dipasarkan

Sebelum bisnis Anda resmi dilahirkan, Anda harus memastikan nama bisnis Anda sanggup mendobrak dominasi pasar.

Untuk kepentingan branding consistency, nama bisnis Anda di dunia nyata harus sama juga dengan dunia maya. Cek terlebih dahulu apakah nama yang Anda pilih bisa dipakai dan tersedia pada domain website, akun-akun media sosial, atau properti online marketing lainnya. Dijamin, hal ini bisa membuat nilai bisnis Anda meningkat dalam pasar yang Anda tuju.


5. Uji Coba

Setelah tiga atau lima nama sudah terkumpul, tangkap kesan calon pelanggan, investor, atau rekan kerja pada titel bisnis Anda. Impresi yang mereka berikan bisa menjadi acuan seberapa sukses dan siap nama bisnis Anda digaungkan ke masyarakat luas. Pertimbangkan pula mendengar pertimbangan dari konsultan ahli untuk timbal balik yang lebih dapat dipercaya dan dipertanggungjawabkan.

Bagi Anda yang memiliki rencana panjang ekspansi bisnis di masa yang akan datang, hindari memilih nama yang akan mengurung lingkup bisnis Anda sendiri nantinya. Mulailah dengan menghindari nama yang berhubungan dengan letak geografis bisnis Anda dan produk atau jasa yang Anda hasilkan. Spesifikasi seperti ini semata-mata untuk menyelamatkan calon pelanggan Anda dari kebingungan.

Periksa juga ketersediaan nama yang sudah Anda persiapkan lewat dunia maya. Jangan samapai lalai dengan memakai nama yang sama dengan perusahaan lainnya, apalagi di bidang yang sama pula.



Karena penanaman identitas bisnis Anda pada publik sangat penting sekali, ingat petuah ini sekali lagi: jika ingin dicintai pada impresi pertama, nama harus sempurna.

Jadi, apa nama bisnis baru Anda?



Referensi:
entrepreneur.com
fortune.com
graphicdesignblender.com
  • Blogger Comment
  • Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2012 Orkha Creative All Right Reserved
Designed by CBTblogger